Sunday, February 25, 2018

Pakaian Muslim Pria Timur Tengah

Secara umum kelengkapan yang dikenakan oleh umat muslim terdiri dari satu set penutup kepala dan baju panjang sebatas mata kaki yang berfungsi untuk menutup aurat. Penggunaan penutup kepala berupa taqiyah, ghutra, dan iqal sangat populer di negara Timur Tengah dan negara-negara Islam lainnya. Hal inilah yang menjadi ciri khas gaya berpakaian dinegara tersebut dan membedakannya dengan cara berpakaian dinegara lain. Berikut beberapa kelengkapan pakaian muslim yang biasa dikenakan oleh kaum pria di Timur Tengah. 
Thobe atau Jubah Arab
Thobe merupakan jubah panjang berpotongan longgar dengan panjang sampai sebatas mata kaki yang dikenakan oleh kaum pria Timur Tengah. Pakaian ini biasanya dikombinasikan dengan celana putih longgar yang dikenal dengan nama sarwal. Selama musim panas kaum pria dinegara tersebut umumnya mengenakan thobe berwarna putih, sementara pada saat musim dingin thobe warna gelap dari bahan wol yang tebal menjadi alternatif lain untuk menghangatkan tubuh dari cuaca dingin.
Image result for thobe
Ghutra
Ghutra yang memiliki nama lain kofiyah atau shemagh ini merupakan kain penutup kepala berbentuk persegi yang dibuat dari bahan katun dan dikenakan dengan cara dilipat pada bagian tengah menjadi berbentuk segitiga. Hiasan kepala ini biasa dikenakan oleh kaum laki-laki di Arab Saudi dan Qatar dalam kombinasi warna merah dan putih. Sementara di Kuait dan Bahrain ghutra yang dikenakan cenderung didominasi oleh warna putih.  
Ghutra
Sumber : http://abangdani.wordpress.com/
Igal
Igal merupakan sebuah tali panjang berwarna hitam yang dikenakan dengan cara dililitkan sebanyak dua kali untuk menahan ghutra agar tidak terlepas. Penggunaan igal yang memiliki nama lain berupa egal, agal dan aqal ini hanya dipasangkan pada bagian atas kepala dan tidak diikatkan pada bagian dahi. Igal modern umumnya dibuat dari anyaman bulu kambing hitam dan bulu domba. 
Igal
Sumber : http://www.iqrashop.com/
Taqiyah
Taqiyah merupakan topi kecil berwarna putih yang dikenakan sebagai dalaman ghutra untuk menjaganya agar tidak jatuh saat bergesekan dengan rambut yang licin. Dinegara Mesir, Sudan dan Afrika penggunaan taqiyah dalam berbagai variasi warna umumnya dikenakan tanpa penutup kepala lain. 
Taqiyah
Sumber : http://en.wikipedia.org/

Bisht atau Aba
Bisht atau aba merupakan jubah berukuran panjang yang biasanya dikenakan oleh para pemuka agama dan pejabat pemerintah tingkat tinggi di Timur Tengah untuk menutupi thobe. Bisht yang berkualitas umumnya dibuat dari kain katun atau bulu domba dengan hiasan sulaman benang emas, yang disebut dengan Mogasab dalam bahasa Arab. 
Bisht
Sumber : http://uksura.web.fc2.com/


Jubbas

Jubbas yaitu satu pakaian lengan panjang yang menutupi sisi badan sampai mata kaki, umumnya dipakai oleh lelaki muslim di Arab, sama seperti dengan Galabiyyas tetapi sebagai pembeda yaitu arti yang dipakai. Jubbas datang dari bahasa Turki yang bermakna selama mata kaki.

Umumnya untuk baju type jubbas tak mempunyai banyak warna serta style lebih condong polos dan didominasi oleh beberapa warna netral seperti hitam, putih, dongker, abu-abu serta tak diketemukan motif maupun corak pada baju muslim ini. 

 Sumber : https://forum.wavegame.net/
Sumber : https://forum.wavegame.net/



















Semoga bermanfaat.


https://m.youtube.com/watch?v=D-XbrjghrAk

Image result for thobe
Baca selengkapnya

Macam-macam Istilah Busana Muslim di Indonesia

Indonesia merupakan negara penduduk terbesar di ASEAN dan negara yang memiliki penduduk beragama islam terbesar pada negara ASEAN dibandingkan pada negara disekitarnya. Demikian pula dengan pertumbuhan kebutuhan pakaian muslim terbilang sangat tinggi dimana mayoritas penduduk Indonesia merupakan bergama Isalam. Di dalam agama Islam sendiri, seorang wanita di wajibkan  menutup auratnya sesuai syariah.

Busana muslim sendiri merupakan kewajiban yang harus dilakukan oleh pengikut Nabi Muhammad SAW bukan hanya sebatas baju saja, namun yang meliputi semua aspek dari busana muslim itu sendiri, mulai dari baju, hijab, bawahan dan beragam aksesoris lainnya.

Memang benar apabila potensi dari usaha busana muslim ini yang terbesar dari kaum hawa, namun juga tidak menutup kemungkinan apabila potensi busana muslim pria juga menguntungkan. Karena sejatinya baik pria maupun wanita sama-sama membutuhkan pakaian yang sesuai dengan syariat.


yuk,,, mari kita bahas istilah busana muslim di Indonesia? 

Istilah Busana Muslim di Indonesia

1. Gamis / Jubah – Istilah Berbusana Muslim

Gamis berasal dari bahasa arab, yakni Qhamis yang artinya baju/ pakaian. Namun diserap ke dalam bahasa Indonesia menjadi ‘gamis’ yakni baju panjang dan longgar.   Muslim Indonesia juga menyebutnya dengan sebutan jubah dengan sebutan untuk baju  panjang (sampai di bawah lutut), berlengan panjang, seperti yang dipakai oleh orang Arab, padri, atau hakim.
Gamis
Jubah

2. Tunik

Tunik adalah serapan kata dari Bahasa Inggris tunic, yakni pakaian longgar yang menutupi dada, bahu, dan punggung. Baju ini bisa berlengan atau tanpa lengan, dan panjangnya sampai di pinggul atau hingga di atas lutut. Tidak jarang beberapa orang Indonesia menyebutnya baju kurung, baju Padang (karena banyak perempuan padang mengenakannya red.). Tunik juga mengalami perkembangan dalam dunia fashion sehingga banyak varian model dan warna yang beragam. 


3. Sarung

Sarung merupakan sepotong kain lebar yang dijahit pada kedua ujungnya sehingga berbentuk seperti pipa/tabung. Ini adalah arti dasar dari sarung yang berlaku di Indonesia atau tempat-tempat sekawasan. Dalam pengertian busana internasional, sarung (sarong) berarti sepotong kain lebar yang pemakaiannya dibebatkan pada pinggang untuk menutup bagian bawah tubuh (pinggang ke bawah).
Kain sarung dibuat dari bermacam-macam bahan: katun, poliester, atau sutera. Penggunaan sarung sangat luas, untuk santai di rumah hingga pada penggunaan resmi seperti ibadah atau upacara perkawinan. Pada umumnya penggunaan kain sarung pada acara resmi terkait sebagai pelengkap baju daerah tertentu. (wikipedia)

4. Peci

Orang Indonesia kerap menyebutnya kopiah, peci, atau songkok. Topi berwarna hitam ini diadaptasi dari Fes dari Turki dan Tharbusy dari Maroko yang kemudian berkembang menjadi topi tradisional orang Melayu. Peci begitu populer di Asia Tenggara, terutama penganut muslim, bahkan sudah menjadi identitas berpakaian muslim.
Eksistenci peci  menjadi pemakaian kepala yang resmi ketika menghadiri upacara-upacara resmi seperti upacara perkawinan, salat Jumat, upacara keagamaan dan sewaktu menyambut Idul Fitri dan Idul Adha. Peci juga dipakai sebagai pelengkap baju adat Melayu di Indonesia yang dipakai untuk menghadiri pertemuan-pertemuan tertentu, bahkan menjadi simbol perjuangan kemerdekaan RI karena tokoh-tokoh utama negara mengenakannya sebagai identitas negara.



Baca selengkapnya

Mengenal Jubah Arab atau Thobe(thawb)


Apasih Jubah Arab? Thobe(thawb)?

Thobe berasal dari bahasa Arab: ثَوب‎ : thawb,  ‘ jalabiyyah (Jubbah) di Mesir, Sudan dan Libya, Somalia and Djibouti (Afrika) dikenal dengan sebutan Khamiis,


Menurut wikipedia Thobe atau Jubah Arab merupakan  pakaian Arab pria sepanjang pergelangan kaki, biasanya dengan lengan panjang, mirip dengan jubah (men djellaba), kaftan (men caftan) atau tunik (men tunic). Thobe biasa dikenakan di Jazirah Arab, Irak dan negara-negara Arab tetangga, di Teluk Persia dan beberapa daerah di selatan Mesir. Celana lebar atau “sirwal” dikenakan sebagai pasangannya. (sumber wikipedia)


Thobe atau Jubah Arab merupakan jubah panjang berpotongan longgar dengan panjang sampai sebatas mata kaki yang dikenakan oleh kaum pria Timur Tengah. Pakaian ini biasanya dikombinasikan dengan celana putih longgar yang dikenal dengan nama sarwal. Selama musim panas kaum pria dinegara tersebut umumnya mengenakan thobe berwarna putih, sementara pada saat musim dingin thobe warna gelap dari bahan wol yang tebal menjadi alternatif lain untuk menghangatkan tubuh dari cuaca dingin.


Bahan Thobe biasanya terbuat dari katun, sangat ideal untuk daerah beriklim panas/ tropis, tetapi bahan yang lebih berat seperti wol domba juga biasa digunakan terutama saat iklim yang dingin atau didaerah yang lebih dingin seperti di Irak dan Suriah.


Di setiap negara, thawb atau thobe didesain beraneka ragam dan berbeda-beda. Ada yang modelnya pas di tubuh dan yang longgar, ada yang berkerah dan tidak berkerah, hingga thobe yang berwarna-warni. Jika anda pernah mengujungi ke negara-negara Timur Tengah, pastinya anda akan sering melihat pria lokal di sana mengenakan baju gamis panjang yang umumnya berwarna putih. Baju tersebut disebut dengan thawb atau thobe. Seperti apa perbedaannya thawb di negara negara timur tengah?



1. Saudi Arabia



Thawb di negara Arab Saudi rata rata memliki warna putih dan memiliki dua atau tiga kancing di kerah bagian depan. Lalu kerah yang lebih kaku juga menjadi ciri utama dari thawb negara Arab. Bahannya cenderung lebih ketat membentuk badan. Umumnya, pria-pria di Arab megenakan thawb berwarna putih untuk kegiatan sehari-hari. 
2. UAE

Bagi pria Emirati cenderung mengenakan thawb atau kandoora dengan model slim fit yang membentuk badan dan terdapat rumbai panjang di bagian dada. Umumnya kandura Emirati tidak memiliki kerah namun terdapat bordiran di bagian kerah dan lengan. Di Bahrain, kandura lebih longgar dan memiliki kerah berbahan lembut berbentuk kerah kemeja pada umumnya. 




3. Oman



Sedangkan di negara Timur Tengah lainnya yaitu di Oman,thawb yang juga disebut dishdasha cenderung lebih pendek dan lebih berwarna-warni seperti cokelat dan abu-abu. Berbeda dengan Saudi Arabia yang lebih sering mengenakan thawb berwarna putih. 
4. Kuwait




Versi dishdasha Kuwait tidak jauh berbeda dengan thawb yang ada di Arab Saudi. Yang berbeda hanya kancingnya yang hanya ada satu kancing di bagian kerah. Dan umumnya dishdasha Kuwait berbahan slim yang membentuk badan. Warna yang sering digunakan juga sama dengan thawb pada umumnya, yaiu berwarna putih.
5. Qatar



Mungkin di Qatar, thawb nampak berbeda dengan kandura pada umumnya. Biasanya putih berbahan katun menjadi warna khas dari thawb, namun berbeda di Qatar dimana warna kandura Qatar lebih mengkilap. Sama seperti kandura di UAE dimana kandura tidak berkerah dan biasanya terdapat kantung di bagian dada. 

Baca Juga: Pakaian Muslim Pria Timur Tengah

Lihat Juga: Memakai gamis dan jubah sunnah nabi 
Baca selengkapnya